Tidak semua orang memiliki bakat 'leadership' atau kepemimpinan. Dan katanya, jika tidak memiliki bakat 'pemimpin', sulit bagi seseorang untuk sukses menjadi pemimpin. Padahal anggapan ini tidak seluruhnya benar. Kepemimpinan pada diri seseorang bisa diasah dengan mempelajari banyak hal. Nah jika anda berangan-angan jadi pemimpin tapi merasa nggak ada bakat, anda bisa mulai belajar menjadi pemimpin. Caranya? coba ikuti tips berikut ini:
1. CONTOHLAH TOKOH IDOLA ANDA
Jika anda 'ngefans' atau mengidolakan seorang tokoh pemimpin baik pemimpin dunia maupun dalam negeri atau bahkan di kantor anda sendiri, nggak ada salahnya anda mencontoh dan mempelajari gaya kepemimpinannya. Lakukanlah apa yang dilakukan tokoh idola anda. Nggak perlu malu, karena banyak juga pemimpin sukses yang 'mencontek' gaya kepemimpinan orang lain, walaupun tidak semua mau mengakuinya.
2. JANGAN LARI DARI KESULITAN
Jika anda menemukan kesulitan, jangan lari dari kesulitan tersebut. Cobalah untuk menyelesaikannya semampu anda. Kalau perlu mintalah masukan pada bos tentang cara terbaik dalam menyelesaikan masalah. Sehingga anda bisa sekalian belajar dari bos anda. Lebih baik lagi jika anda menanyakan bagaimana cara menyelesaikan pekerjaan yang lebih sulit dua kali lipat.
3. BELAJAR MENGHADAPI PUBLIK
Para pemimpin biasanya adalah orang-orang yang mampu tampil di depan publik dengan baik. Karena itu mulailah belajar tampil dan bicara di depan umum. Asah dan tingkatkan intelektualitas serta kepercayaan diri anda.
4. LAKUKAN PEKERJAAN DENGAN SERIUS TETAPI PERLAKUKAN DIRI ANDA DENGAN SANTAI
Hal ini akan membuat anda tampil sebagai pekerja dengan kualitas pemimpin tetapi sekaligus tampil sebagai sosok pekerja yang lebih terbuka dan manusiawi. Karena kadang ukuran kesuksesan pemimpin juga dilihat dari caranya memperlakukan dirinya pribadi.
5. IKUTILAH KURSUS TENTANG BIDANG YANG TIDAK ANDA KUASAI
Seorang pemimpin dituntut untuk mengetahui lebih banyak hal dibanding anak buahnya. Maka jika anda merasa kurang menguasai bidang tertentu, mulailah mempelajarinya dengan mengikuti kursus tentang bidang tersebut. Satu hal yang penting, jika anda mengikuti kursus di bidang yang sama sekali tidak anda ketahui, anda akan merasakan nikmatnya menjadi pemula. Sekaligus 'men-charge' otak anda tentang bagaimana mempersiapkan dan mempelajari tugas-tugas baru.
Jika anda 'ngefans' atau mengidolakan seorang tokoh pemimpin baik pemimpin dunia maupun dalam negeri atau bahkan di kantor anda sendiri, nggak ada salahnya anda mencontoh dan mempelajari gaya kepemimpinannya. Lakukanlah apa yang dilakukan tokoh idola anda. Nggak perlu malu, karena banyak juga pemimpin sukses yang 'mencontek' gaya kepemimpinan orang lain, walaupun tidak semua mau mengakuinya.
2. JANGAN LARI DARI KESULITAN
Jika anda menemukan kesulitan, jangan lari dari kesulitan tersebut. Cobalah untuk menyelesaikannya semampu anda. Kalau perlu mintalah masukan pada bos tentang cara terbaik dalam menyelesaikan masalah. Sehingga anda bisa sekalian belajar dari bos anda. Lebih baik lagi jika anda menanyakan bagaimana cara menyelesaikan pekerjaan yang lebih sulit dua kali lipat.
3. BELAJAR MENGHADAPI PUBLIK
Para pemimpin biasanya adalah orang-orang yang mampu tampil di depan publik dengan baik. Karena itu mulailah belajar tampil dan bicara di depan umum. Asah dan tingkatkan intelektualitas serta kepercayaan diri anda.
4. LAKUKAN PEKERJAAN DENGAN SERIUS TETAPI PERLAKUKAN DIRI ANDA DENGAN SANTAI
Hal ini akan membuat anda tampil sebagai pekerja dengan kualitas pemimpin tetapi sekaligus tampil sebagai sosok pekerja yang lebih terbuka dan manusiawi. Karena kadang ukuran kesuksesan pemimpin juga dilihat dari caranya memperlakukan dirinya pribadi.
5. IKUTILAH KURSUS TENTANG BIDANG YANG TIDAK ANDA KUASAI
Seorang pemimpin dituntut untuk mengetahui lebih banyak hal dibanding anak buahnya. Maka jika anda merasa kurang menguasai bidang tertentu, mulailah mempelajarinya dengan mengikuti kursus tentang bidang tersebut. Satu hal yang penting, jika anda mengikuti kursus di bidang yang sama sekali tidak anda ketahui, anda akan merasakan nikmatnya menjadi pemula. Sekaligus 'men-charge' otak anda tentang bagaimana mempersiapkan dan mempelajari tugas-tugas baru.
Tips: 5 Cara Belajar Jadi Pemimpin Andalan
Reviewed by Santana Primaraya
on
11:59:00 PM
Rating:
No comments:
Post a Comment